Rabu, 03 Oktober 2018
Resep Es Campur Buah Istimewa

Resep Es Campur Buah Istimewa

Bahan-Bahan :
  • Sirup rasa cocopandan
  • cincau hitam atau agar-agar
  • Buah nangka matang
  • Buah alpukat
  • Daging Buah kelapa muda
  • kolang-kaling
  • Buah blewah matang
  • Bubur mutiara
  • Roti tawar
  • Susu kental manis
  • Es batu / serut , secukupnya


Cara Membuat :
  • Siapkan mangkuk saji
  • Isi dengan bahan utama
  • es batu atau serut diatasnya
  • Siram dengan sirup
  • susu kental manis
Hasil gambar untuk es campur buah istimewa

sumber:
https://keeprecipes.com/recipe/howtocook/resep-es-campur-pakai-buah-istimewa
Resep Kue Lumpur Banjarmasin

Resep Kue Lumpur Banjarmasin

BAHAN :
  • 4 butir telur ayam
  • 250 ml santan (untuk bagian bawah. kalau tidak pakai air pandan, santan jadi 350ml)
  • 150 ml santan (untuk bagian atas)
  • 10 sdm gula pasir
  • 1 sdt vanili bubuk
  • 1 sdm tepung beras
  • 100 ml air pandan, diblender
  • Pewarna hijau makanan atau pakai air pandan lebih alami
  • Garam sejumput
CARA MEMBUAT KUE LUMPUR SURGA BANJARMASIN :
  1. Panaskan panci kukusan. Selagi menunggu panas, kocok telur dan gula jadi satu bisa pakai sendok atau garpu.
  2. Masukkan vanili, santan untuk bawah, air pandan dan pewarna kedalam campuran telur. Lalu kukus kurang lebih 20 menit.
  3. Siapkan wadah lain, campur santan bagian atas dan tepung terigu beserta garam. Aduk2 hingga rata. Setelah kukusan hijau matang, tuang perlahan diatasnya. (Hati-hati sebab tekstur kue lembek mudah hancur). Kukus kurang lebih 10 menit.
  4. Kue matang, siap dihidangkan. (Masukkan ke dalam kulkas kurleb 30 menit biar teksturnya tidak terlalu lembek).
  5. Sajikan 5 buah.
Hasil gambar untuk kue lumpur surga banjarmasin



sumber:

http://carabuatresep.blogspot.com/2017/02/cara-membuat-kue-lumpur-surga-kukus-khas-banjarmasin.html
Resep Ayam Rica-rica Manado

Resep Ayam Rica-rica Manado

  1. Bahan Yang di Gunakan:
  • 1 ekor ayam potong 12 (baluri kunyit bubuk, air jeruk nipis, dansedikit garam) diamkan 10 menit lalu goreng stgah kering
  1. Bumbu Halus:
  • 1 ons Cabe keriting
  • stgah ons cabe rawit
  • 5 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 cm jahe
  • sedikit kunyit
  • 3 butir kemiri
  • 2 cm lengkoas
  1. Bumbu kasar:
  • 3 batang serai geprek
  • 1 lembar daun pandan simpul
  • 5 lembar daun salam
  • 5 lembar daun jeruk iris halus
  • 2 ikat daun kemangi
  • daun bawang
  • secukupnya garam dan penyedap rasa

Langkah

  • Tumis bumbu halus sampai wangi masukan daun jeruk, daun salam, daun pandan dan serai
  • Masukan ayam yg sudah di goreng stgah kering td aduk hingga rata masukan air secukupnya. masukan garam dan penyedap secukupnya.
  • Masak sampai ayam empuk kurang lebih stgah jam.
  • Setelah ayam empuk dan kuah mengering masukan daun kemangi dan daun bawang dan aduk hingga layu.
  • Ayam rica rica siap dihidangkan dengan nasi panas bersama lalapan.
  • Selamat mencoba.. 
Hasil gambar untuk ayam rica manado



sumber:
https://cookpad.com/id/resep/1817146-ayam-rica-rica-khas-manado
Resep Seblak Bandung

Resep Seblak Bandung

Bahan Yang di Gunakan:

  1. Kerupuk kanji mentah 50 g
  2. Telur ayam 1 butir. Kocok
  3. Daun bawang 1 batang. Iris halus
  4. Seledri 1 batang. Iris halus
  5. Garam sdt
  6. Penyedap rasa sdt
  7. Kecap manis 1 sdm
  8. cabe rawit 3 buah
  9. Bawang merah 2 siung
  10. Bawang putih 1 siung
  11. Kencur 2 ruas jari
Cara membuat :
  1. Rendam kerupuk pada air panas hingga mengembang lalu tiriskan dan beri sedikit minyak goreng agar tidak saling lengket.
  2. Ulek Cabe, bawang merah, bawang putih, dan kencur hingga halus.
  3. Tumis bumbu hingga aromanya tercium wangi.
  4. Tambahkan irisan daun bawang dan seledri. Aduk rata.
  5. Masukkan kerupuk. Aduk rata.
  6. Tambahkan telur yang telah dikocok tadi, aduk agar menjadi telur orak-arik.
  7. Beri sedikit air (2 sdm) lalu tambahkan garam dan penyedap rasa.
  8. Aduk hingga air berkurang atau hampir menguap baru kemudian tambahkan kecap manis. Aduk hingga air habis.
  9. Tuangkan seblak yang telah jadi pada piring saji.
  10. Anda bisa menambahkan taburan bawang goreng di atasnya.
Hasil gambar untuk seblak bandung



sumber:
https://www.merdeka.com/gaya/cara-dan-resep-membuat-seblak-khas-bandung-sederhana-yang-enak-kln.html
Resep Risoles Ayam

Resep Risoles Ayam

Bahan-bahan


  1. Bahan kulit:
  • 125 gram tepung terigu
  • 300 ml susu cair
  • 1 butir telur ayam
  • 1/4 sdt garam
  1. Bahan Isian:
  • 5 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 sdt lada putih
  • 1 sdt pala
  • 1 buah kentang, potong dadu kecil-kecil
  • 2 buah wortel, potong dadu kecil-kecil
  • 100 gram buncis, potong kecil-kecil
  • 150 gram daging ayam rebus, suwir-suwir
  • 1 sdm tepung terigu
  • 1 sdm tepung maizena
  • 1 genggam seledri, rajang halus
  • daun bawang, rajang halus
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt gula
  1. Bahan Pencelup
  • Tepung panir
  • 1 butir telur ayam, dikocok

Langkah



  • Untuk membuat kulit risoles: campur tepung terigu, susu cair, telur ayam dan garam. Aduk merata hingga licin dan tidak mengental.
  • Siapkan wajan teflon bulat. Olesi permukaannya dengan margarin/minyak. Bikin dadar kulit risoles tipis-tipis dengan cara menuang satu sendok sayur adonan ke wajan teflon, lalu wajan digoyang dan diputar agar membentuk lingkaran tipis. Angkat dadar kulit jika sudah kering dan matang. Dadar satu per satu sampai adonan habis. (Tips : gunakan api kecil)
  • Untuk membuat isian: tumis bawang putih cincang hingga harum. Masukkan ayam suwir. Aduk-aduk. Tambahkan sayur kentang wortel dan buncis. Aduk-aduk kembali
  • Larutkan tepung terigu dan tepung maizena ke dalam setengah gelas air. Lalu tuang ke dalam tumisan isi. Tambahkan lada putih, pala, garam dan gula. Aduk-aduk dan tunggu sebentar hingga bumbu meresap. Masukan rajangan seledri dan daung bawang. Aduk kembali dan masak hingga matang.
  • Ambil kulit risoles. Isi dengan tumisan sayur dan ayam. Rapikan dan gulung. Gunakan putih telur untuk melekatkan ujungnya.
  • Celupkan dalam kocokan telur. Lalu gulingkan pada tepung panir sampai semua permukaannya tertutupi.
  • Diamkan minimal setengah jam. Lalu goreng hingga kuning kecoklatan.
  • Risoles siap untuk dihidangkan.
    Hasil gambar untuk risoles ayam



sumber:
https://cookpad.com/id/resep/264339-risoles-isi-sayuran-ayam

Resep Pisang Nugget

Bahan-bahan
  • 500 gram pisang matang, haluskan
  • 100 gram tepung terigu
  • 30 gram susu bubuk
  • 15 gram gula pasir
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt vanili
  • Topping (selai cokelat, keju) sesuai selera

Bahan kulit
  • 50 gram tepung terigu
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • Tepung roti secukupnya

Cara membuat
  1. Campur semua bahan menjadi satu, aduk rata.. 
  2. Tuang ke loyang 20x20 yang telah dialasi baking paper atau dioles minyak.
  3. Kukus 25 menit, dinginkan potong-potong sesuai selera.
  4. Celupkan ke dalam tepung terigu, lalu telur, lalu balur dengan tepung roti.
  5. Panaskan minyak goreng kemudian goreng sampai warna kuning kecoklatan
  6. Siap dsajikan dengan aneka topping sesuai selera.
Hasil gambar untuk pisang nugget




sumber:
https://www.viva.co.id/gaya-hidup/kuliner/991811-resep-bikin-pisang-nugget-sendiri-di-rumah-gampang-banget
Resep Pisang Crispy Coklat Keju

Resep Pisang Crispy Coklat Keju

Bahan-bahan Yang di Gunakan:
  • 10 kepok pisang (usahakan yang belum terlalu matang ya
  • 4 sdm tepung terigu
  • Tepung roti/panir
  • Coklat blok dan keju yang di potong memanjang.
  • 1 sdm garam
  • 1 sachet vanili
  • 2 sdm gula
  •  Air secukupnya
Cara Memasaknya:

  • Campurkan Vanili,Gula,Garam dan Tepung dan beri air secukup-nya kemudian aduk hingga merata pada sebuah wadah.
  • Pisang yang sudah di kupas dari kulit-nya. kemudian di bela di bagian tengah, tapi jangan sampai terputus lalu masukan coklat blok yang sudah di potong memanjang beserta keju.
  • Kemudian,pisang yang sudah diberi coklat dan keju di dalam-nya. dimasukan ke dalam adonan tepung terigu.
  • Lalu pisang di lumuri adonan panir hingga merata.
  • Masukan ke dalam penggorengan. tunggu hingga pisang menjadi sedikit kecoklatan (sekitar 5 menit)
  • Angkat pisang dari penggorengan lalu tiriskan.
Hasil gambar untuk pisang crispy coklat keju




sumber:
https://www.idntimes.com/food/recipe/esti-wahyu-ningtyas/resep-pisang-keju-coklat-yang-pasti-bikin-nagih-c1c2/full

Es Bubble Cappucino

Es Bubble Cappucino

BAHAN:

• 2 bungkus cappuccino instan
• 75 gram susu cokelat bubuk
• 100 ml air dingin
• 50 gram gula pasir
• 25 ml susu kental manis putih (bisa ganti creamer kental)
• 600 gram es batu, serut / pecahkan hingga lembut agar tidak merusak blender
• 100 gram tepung kanji
• 1/4 sdt kopi instan bubuk
• 50 ml air hangat
• 1 sdm gula halus
• 2 sdm susu kental manis cokelat

CARA MEMBUAT :

1. BUAT BUBBLE : aduk rata tepung sagu, kopi instan bubuk, air, dan gula halus. Bentuk bulat-bulat kecil. Rebus di dalam air mendidih hingga terapung. Angkat lalu masukan dalam air es.
2. Blender halus cappuccino bubuk, susu cokelat, air, gula pasir, susu kental manis, dan es batu.
3. Masukan buble sesuai selera ke dalam gelas, lalu tuang blenderan capucino.
4. Es Bubble Cappucino siap disajikan.
Gambar terkait
sumber:
http://www.cantik.co.id/resep-es-cappuccino-cincau/
Hotang( Hotdog Kentang)

Hotang( Hotdog Kentang)

Bahan-Bahan
  • 6 buah sosis
  • 500 gram kentang beku, potong-potong
  • 6 batang tusuk sate
  • minyak untuk menggoreng
  • saus sambal dan mayoinaise

Bahan Pencelup
  • 100 gram tepung terigu
  • 30 gram tepung maizena
  • 1 butir telur
  • 70 cc air (bisa disesuaikan)
  • garam, merica, dan kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat
  1. Campur semua bahan pencelup dengan air sedikit demi sedikit sampai adonan cukup kental.
  2. Ambil sosis, tusuk dengan tusukan sate, celupkan ke adonan pencelup.
  3. Gulingkan sosis ke kentang sambil dipadatkan.
  4. Panaskan minyak, goreng hingga matang kecoklatan.
  5. Nikmati dengan saus sambal dan mayoinaise favoritmu.
Hasil gambar untuk HOTANG


sumber:
https://www.vemale.com/resep-makanan/110283-resep-hotdog-kentang-hottang-jajanan-populer-korea.html
Resep Milo Kepal

Resep Milo Kepal

Bahan:
- 80-85 gram bubuk Milo original
- 10 gram cokelat bubuk
- 200 gram susu kental manis
- Susu cair secukupnya
- Es serut atau es batu secukupnya
- Topping: cokelat butir atau meises, bubuk Milo, biskuit yang dihancurkan
Cara membuat:
- Campurkan cokelat bubuk dan bubuk milo ke dalam mangkuk. Aduk hingga rata kemudian masukkan susu kental manis.
- Aduk adonan tersebut dengan mixer. Tambahkan susu cair sedikit demi sedikit jika dianggap terlalu kental.
- Siapkan es serut atau blender es batu hingga hancur. Pastikan blender mampu menggerus es batu dengan baik.
- Masukkan es serut ke dalam mangkuk lalu bentuk dengan cara dikepal hingga seperti gunung.
- Tuang saus Milo
- Taburkan topping sesuai selera.
- Sajikan.

Hasil gambar untuk milo kepal

sumber:
https://www.cantika.com/read/1083229/viral-es-kepal-milo-ikuti-resep-berikut
Resep Minuman Thai Tea

Resep Minuman Thai Tea

Bahan-bahan yang di gunakan :
  • Air (200 ml)
  • Daun teh hitam (3 sdm)
  • Susu segar/susu evaporasi/santan (5 sdm)
  • Susu kental manis (2 sdm)
  • Es batu konsumsi (secukupnya)
  • Krimer bubuk (2sdm) (opsional)
  • Gula (opsional)
  • Air jeruk, rempah-rempah (opsional)

Alat yang diperlukan:

  • Wadah untuk mengkocok minuman (shaker)
  • Gelas
Cara membuat Thai Tea:
  1.  Seduh teh hitam yang telah Anda persiapkan hingga air seduhan menjadi merah-kehitaman, dan tunggu hingga dingin.
  2.  Saring teh ke dalam shaker bottle, tambahkan krimer, susu kental manis, es batu. (bisa juga ditambahkan lagi dengan gula, rempah, sesuai selera Anda).
  3.  Kocok shaker bottle.
  4. Tuang teh ke dalam gelas, masukkan es batu, tambahkan susu segar/susu evaporasi/santan
  5. Tambakan perasan air jeruk untuk memperkaya rasa, sedikit saja sekitar 1 sendok makan.
  6. Thai Tea siap dihidangkan
sumber:
Gambar terkait
https://waralabakan.com/info-id/artikel/item/478-simak-resep-mudah-cara-membuat-thai-tea-buka-usaha-sendiri.html